Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) telah mengumumkan Hasil Seleksi Administrasi Tahun 2021 yang tertuang dalam surat nomor 0761/B2/GT/2021 15 Februari 2021. Pengumuman ini telah ditindaklanjuti dengan penempatan pelaksanaan PPG Dalam Jabatan Angkatan I dimana sebanyak 205 mahasiswa mengikuti Pendidikan Profesi Guru (PPG) di Universitas Veteran Bangun Nusantara.

Pengelola PPG FKIP Universitas Veteran Bangun Nusantara menyelenggarakan rapat koordinasi untuk mempersiapkan pembelajaran PPG bagi Angkatan 1 dalam Jabatan Tahun 2021 pada 9-11 April 2021. Kegiatan dilaksanakan di Hotel Pondok Sari 1 Tawangmangu, Karanganyar.

Seluruh proses PPG dilaksanakan secara daring/online sebagaimana PPG tahun lalu. Selain itu, perlu dilakukan beberapa penyesuaian pada bagian mekanisme dan waktu pelaksanaan PPG Daljab Tahun 2021. Beberapa putusan penting yang diambil pada rapat koordinasi ini adalah penetapan standar bagi proses pembelajaran yang diikuti mahasiswa PPG meliputi karya ilmiah yang diterbitkan dalam jurnal ilmiah, pengabdian masyarakat, penyelenggaraan pertemuan ilmiah (seminar/diskusi) yang melibatkan civitas, alumni, dan masyarakat umum, serta standar isi mengenai nilai kejuangan dan kebangsaan.

Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Pembelajaran PPG Dalam Jabatan Angakatan 1 Tahun 2021

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *